Sponsors Link

Sakit Kepala Saat Pilek: Gejala, Penyebab dan Pengobatan

Sponsors Link

Kita semua tentu pernah mengalami masalah yang disebut dengan pilek atau hidung tersumbat. Kondisi ini menyebabkan kita kesulitan untuk bernapas karena hidung kita seolah – olah ada penghalang besar. Meskipun memang dalam beberapa kasus seseorang yang menderita pilek bisa sembuh dengan sendirinya meski tanpa dilakukan pengobatan apapun, namun bukan berarti anda bisa meremehkannya karena bisa jadi pilek yang anda alami merupakan pertanda anda mengalami penyakit tertentu.

Ada beberapa penyakit yang bermula dari pilek atau hidung tesumbat seperti gejala sinusitis etmoidalis, atau penyakit sinusitis yang menyebabkan kematian. Maka dari itu, penting bagi kita untuk melakukan pencegahan dini sehingga kita bisa terhindar dari berbagai macam penyakit yang siap mengancam kesehatan kita.

Selain itu, ketika seseorang yang mengalami pilek dalam jangka waktu yang lama maka akan disertai dengan sakit kepala yang pasti akan membuat kita semakin tidak bisa melakukan aktivitas sehari – hari. Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan kepada anda tentang gejala, penyebab, serta bagaimana cara pengobatan yang bisa anda lakukan untuk mengatasi sakit kepala saat pilek.

Gejala Sakit Kepala Saat Pilek

Seperti yang telah dijelaskan di awal bahwa seseorang yang menderita pilek atau sakit kepala saat pilek bisa menjadi sebuah indikasi bahwasanya orang tersebut terkena penyakit tertentu seperti sinusitis. Di bawah ini merupakan beberapa gejala dari sakit kepala saat pilek yang perlu anda tahu.

  • Demam
  • Cepat lelah
  • Merasakan nyeri pada beberapa area badan
  • Batuk
  • Indra penciuman sudah mulai menurun atau tidak peka

Kemungkinan masih ada beberapa penyebab lain yang belum kami sampaikan. Kami sarankan anda bertanya kepada ahli kesehatan untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap tentang gejala sakit kepala saat pilek. Hal ini juga seperti yang dijelaskan pada hidung tersumbat tapi tidak ada ingus.

Penyebab Sakit Kepala Saat Pilek

Sebenarnya penyebab seseorang mengalami sakit kepala saat pilek adalah karena banyaknya lendir atau ingus yang sudah mulai menumpuk sehingga kemudian menyebabkan terjadinya peradangan atau inflamasi. Lendir tersebut akan semakin lama semakin menumpuk jika tidak segera dilakukan pengobatan yang tepat.

Lendir tersebut awalnya disebabkan karena adanya infeksi yang dilakukan oleh bakteri maupun virus yang kemudian bisa menimbulkan peradangan. Jika seperti ini, maka anda akan semakin kesulitan untuk bernapas maupun mencium sesuatu karena indra penciuman anda akan benar – benar menurun atau bahkan tidak berfungsi.

Terlebih lagi jika pada waktu itu sistem kekebalan tubuh anda sedang menurun, maka tentu kondisi yang anda alami tersebut akan tambah parah dan otomatis pengobatannya akan membutuhkan waktu yang lebih lama. Maka dari itu, kami sarankan anda untuk segera berkomunikasi dengan dokter jika anda merasakan bahwa lendir atau ingus yang ada pada hidung anda semakin banyak.

Pengobatan Sakit Kepala Saat Pilek

Setelah kita mengetahui tentang apa saja yang menyebabkan seseorang menderita sakit kepala saat flu beserta gejala yang bisa timbul, maka selanjutnya kita akan membahas mengenai apa dan bagaimana pengobatan yang bisa anda lakukan untuk mengatasi kondisi tersebut.

Pengobatan yang akan kita bahas tersebut memiliki khasiat dan fungsi yang hampir sama ketika anda melakukan cara mengatasi hidung tersumbat yang terbukti sangat ampuh.

1. Jangan Membuang Ingus Terlalu Kuat

Pengobatan pertama yang bisa anda lakukan untuk mengobati sakit kepala saat flu adalah anda jangan sampai membuang ingus anda terlalu kuat. Memang dianjurkan untuk membuang ingus sebagai penyebab anda mengalami pilek, namun anda juga harus tahu bahwa anda tidak boleh mengeluarkan ingus anda terlalu kuat karena hal ini hanya akan membuat lapisan pada dinding hidung anda semakin mengalami peradangan.

2. Mengompres Hidung Anda

Cara kedua yang bisa anda lakukan untuk membantu mengobati sakit kepala saat pilek adalah dengan mengompres hidung anda. Untuk bagaimana caranya tentu tidak terlalu sulit karena anda hanya perlu memasak air sampai mendidih dan kemudian anda hanya perlu mengompresnya.

Anda bisa mengompres hidung anda dengan menggunakan handuk atau juga kain tipis. Lakukan pengobatan ini secara rutin minimal pada pagi dan sore hari untuk membantu meredakan dahak atau lendir yang menjadi penyebab anda kesulitan untk bernapas.

3. Membuat Ramuan Herbal

Cara ketiga yang juga bisa menjadi pilihan bagi anda yang ingin mengatasi sakit kepala saat pilek adalah dengan membuat ramuan herbal. Ramuan herbal yang kami maksud adalah mencampurkan air jahe dengan madu. Seperti yang kita tahu bahwa jahe dan madu memiliki khasiat untuk menghangatkan tubuh kita.

Selain itu, di dalam jahe dan madu terdapat suatu zat yang berfungsi sebagai anti peradangan atau anti inflamasi yang sangat berguna untuk membantu meredakan lendir atau dahak tersebut sehingga lama kelamaan akan semakin mencair.

Untuk cara yang harus anda lakukan tentu sangat mudah, yakni air panas yang kemudian anda msaukkan jahe yang sudah anda potong atau geprek. Selanjutnya anda hanya perlu menambahkan madu. Lakukan pengobatan ini secara rutin minimal pada waktu pagi dan sore hari untuk semakin menambah khasiat yang akan anda dapatkan.

Demikian informasi dari kami tentang sakit kepala saat pilek. Kami juga menyarankan anda membaca tentang hidung mampet kepala pusing dan influenza disertai sakit kepala.

, , , ,