Sponsors Link

10 Cara Menghilangkan Batuk di Pagi Hari yang Mudah Dilakukan

Sponsors Link

Sebagian orang pernah mengalami batuk di setiap pagi hari secara terus menerus. Hal ini dikenal di dunia medis sebagai batuk persisten yang disebabkan oleh beberapa faktor antara lain asma, pencernaan yang buruk sehingga meningkatnya asam lambung dang gas, adanya gangguan paru – paru serta alergi.

Batuk ini tentu saja membuat penderitanya merasa tidak nyaman apalagi saat bangun pagi hari bahkan dapat mengganggu pernapasan atau sulit pernapas kalau tidak segara diobati secara tepat. Pada artikel ini akan dibahas mengenai cara menghilangkan batuk di pagi hari dengan cara memperhatikan makanan yang dilarang saat batuk. Cara menghilangkan batuk harus melihat beberapa ciri – ciri batuk menahun.

Berikut ini cara menghilangkan batuk di pagi hari: (baca juga ; makanan penyebab batuk berdahak)

  • Terapi Uap

Terapi uap ini dengan cara menghirup uang air hangat setiap bangun pagi. Hal ini adalah cara yang mudah mengobati batuk di pagi hari, karena uap air hangat akan meringankan sakit tenggorokan dan batuk.  Selain itu terapi uap ini juga akan membersihkan saluran pernapasan sehingga lebih mudah untuk bernapas.

  • Madu

Memang madu sangat bermanfaat bagi tubuh manusia terutama untuk membantu meringankan batuk serta melegakan tenggorokan. Apabila Anda terserang batuk di pagi hari, maka Anda dapat mencoba menggunakan madu sebagai pengobatan praktis, ekonomis dan non medis dii pagi hari. Anda juga dapat mencampur madu dengan air hangat atau langsung mengonsumsinya dengan rentang waktu tertentu.

  • Berkumur air garam

Berkumur dengan air hangat dengan garam merupakan cara yang terbukti efektif dalam membunuh bakteri dan virus yang berperan dalam menyebabkan batuk atau infeksi tenggorokan.

  • Jahe dan Lemon 

Menggunakan jahe dan lemon sebagai obat yang baik untuk mengobati batuk di pagi hari sangat terbukti manjur. Hal ini dikarenkan fungsi jahe sebagai pelega tengggorokan sert fungsi lemon sebagi vitamin C yang sangat baik untuk pernapasan. Anda sebaiknya setiap pagi mengkonsumsi segelas jahe hangat dicampur sedikit perasan lemon maka akan membantu Anda dalam meredakan batuk Anda.

  • Kunyit

Secara umum kunyit juga dapat mengatasi gangguan tenggorokan seperti batuk. Hal ini dikarenakan kunyit dapat menghangatkan tenggorokan dan menghilangkan bakteri atau kuman di tenggorokan.

Cara menggunakannya:

  1. Ambil satu buah rimpang kunyit berukuran sedang.
  2. Kupas kunyit kemduian cuci sampai bersih.
  3. Parut kunyit kemudian saring air kunyit tersebut.
  4. Tambahkan air perasan ke dalam satu sendok makan madu.
  5. Mengkonsumsinya cukup dua kali dalam sehari pagi hari
  • Kencur

Rasa pedas dan hangat yang ada pada kencur dipercaya bisa digunaka untuk melegakan tenggorokan. Oleh sebab itu kencur dipercaya sangat ampuh dalam mengatasi dan mengobati batuk di pagi hari.

Cara menggunakannya:

  1. Siapkan kencur secukupnya, cuci bersih kemudian kupas
  2. Parut kencur hingga halus
  3. Peras kencur tersebut, kemudian masukkan air perasannya ke dalam panci
  4. Siapkan sebanyak 10 gram daun belimbing dan 5 gram temugiring
  5. Rebus semua bahan-bahan tersebut menggunakan dua gelas air hingga mendidih dan air tinggal setengahnya
  6. Minum saat dingin sebanyak dua kali dalam sehari
  • Kacang Almond

Selain dipercaya sebagai obat serangan jatung, kacang almond ini juga berkhasiat untuk mengatasi batuk di pagi hari. (baca juga: buah yang baik untuk anak batuk dan pilek )

Cara menggunakannya:

  1. Sediakanlah sebanyak 8 butir kacang almond
  2. Rendamlah akcang almond itu di dalam air selama 12 jam
  3. Tiriskan kacang almond, setelah itu tumbuk kacang almond hingga lembut dan halus
  4. Tambahkan mentega sebanyak satu sendok makan teh
  5. Aduk campuran kacang almond dan mentega  hingga merata
  6. Konsumsilah pasta tersebut sebanyak empat kali dalam sehari
  • Bunga mawar

Selain digunakan untuk produk kecantikan, rendaman bunga mawar dapat berkhasiat untuk menyembuhkan batuk di pagi hari.

Cara menggunakannya:

  1. Ambil bunga mawar segar yang masih berkelopak sebanyak 10 gram
  2. Rebus bunga mawar itu menggunakan air secukupnya
  3. Tambahkan gula batu sesuai selera
  4. Minum air mawar itu sebanyak dua kali dalam sehari
  • Daun sirih

Daun sirih selain digunakan untuk organ itim wanita atau penghilang bau badan, daun sirih juga digunakan untuk mengobati batuk di pagi hari.

Cara menggunakannya:

  1. Ambil 5 lembar daun sirih yang masih segar
  2. Cuci bersih daun sirih tersebut, kemudian masukkan ke dalam panci
  3. Setelah itu tambahkan sbenayak tiga gelas air ke dalam panci tersebut
  4. Tambahkan bahan-bahan lainnya, seperti cengkeh, kemukus, kapulaga dan kayu manis
  5. Rebuslah sampai mendidih dan sisakan menjadi setengahnya
  6. Minum hasil rebusan daun sirih sebanyak tiga kali dalam sehari dengan mengkonsumsi sebanyak satu sendok makan setiap kali minum
  • Daun kemanggi

Pada dasarnya daun kemanggi memiliki banyak manfaatnya untuk kesehatan manusia. Selain dipercaya dapat menghilangkan bau badan akan tetapi daun kemanggi juga dapat menghilangkan batuk di pagi hari.

Cara menggunakannya:

  1. Siapkan sebanyak dua sampai dengan tiga batang daun kemangi
  2. Campur menggunakan dua gelas air
  3. Rebuslah sampai mendidih dan sisakan air rebusannya menjadi satu gelas
  4. Minum air rebusan itu sebanyak dua kali dalam sehari
  5. Lakukan hal tersebut secara rutin dan teratur sampai sembuh

Begitulah cara menghilangkan batuk di pag hari secara tepat, cepat dan tanpa obat alias non medis. Bagi Anda yang sekarang merasakan atau sedang mengalami permasalahan berupa batuk di pagi hari, silahkan Anda coba cara – cara diatas. Selamat mencoba dan semoga berhasil. (baca juga: penyebab batuk kronis )

, , , ,
Oleh :
Kategori : Pengobatan