Sponsors Link

6 Obat Tradisional Batuk Akut Yang Mudah Dicari

Sponsors Link

Jika terserang batuk disertai darah sedikit biasanya orang akan menimbang-nimbang apakah perlu diobati atau tidak. Jika batuk ringan biasanya tidak butuh pengobatan akan sembuh sendiri, lain halnya batuk akut. Ada beberapa pilihan obat tradisional batuk akut yang mudah dicari. Biasanya obat tradisional lebih aman dan tanpa efek samping. Oleh sebab itu lebih baik jika memilih yang tradisional terlebih dahulu. Berikut ini beberapa obat tradisional batuk akut yang mudah dicari di apotik maupun toko obat.

1. Susu Jahe

Seringkali kita temui penjual susu jahe di pinggir jalan. Ternyata bukan hanya rasanya yang nikmat, tapi khasiatnya juga banyak mengandung manfaat. Salah satunya untuk meredakan gejala penyakit batuk disertai sakit kepala akut. Oleh sebab itu jika batuk tidak kunjung sembuh, cobalah untuk minum susu jahe yang masih hangat. Tunggu beberapa saat dan rasakan perbedaannya. Tenggorokan hangat dan batuk juga mereda.

2. Jeruk Nipis Hangat

Segelas air jeruk nipis yang hangat kaya akan kandungan vitamin C. Oleh sebab itu air jeruk nipis juga berkhasiat menyembuhkan batuk yang tak kunjung reda. Selain rasanya enak juga mudah didapat. Tidak perlu susah mencarinya, tentu dinpasar dapat ditemukan. Membuatnya juga cukup mudah. Oleh karena itu air jeruk nipis sangat cocok dipilih untuk meredakan batuk. Rasanya hangat di tenggorokan dan khasiatnya tidak hanya untuk batuk, tapi juga cocok untuk gejala influenza.

3. Kencur

Sejak dulu kencur dipercaya dapat mengobati batuk. Karena itu jangan heran jika ayah atau ibu kita selalu mengajarkan cara mengolah kencur untuk batuk. Mengingat manfaat kencur untuk batuk berdahak termasuk berkhasiat meredakan batuk akut dan jenis batuk lainnya. Hingga saat ini masih banyak penjual sari kencur berupa jamu. Selain itu beberapa merek bubuk kencur juga tersedia di pasaran.

4. Madu Hutan

Madu merupakan antibiotik alami yang mampu menyembuhkan berbagai macam penyakit. Sehingga dengan konsumsi madu hutan maka penyakit batuk akibat tifus dapat cepat disembuhkan. Hanya saja berhati-hatilah. Karena saat ini banyak madu hutan palsu yang beredar di pasaran. Sehingga bukan kesembuhan yang didapat, namun batuk bisa jadi makin parah. Karena biasanya madu palsu mengandung gula tambahan yang membuat tenggorokan makin meradang.

5. Kulit Jeruk Mandarin

Obat tradisional batuk akut yang mudah dicari di antaranya yaitu kulit  jeruk mandarin. Karena kandungan vitamin C yang tinggi, maka khasiatnya bermanfaat menyembuhkan batuk lama dan napas berbunyi. Karena itu tidak ada salahnya untuk dicoba supaya batuk mereda dan aktifitas dapat berjalan normal. Apalagi karena kulit jeruk mandarin cukup mudah untuk didapatkan.

6. Sari Bunga Mawar

Tentu terasa anehnmendengar bahwa air mawar juga dapat meredakan batuk disertai sakit perut. Namun beberapa orang masih menggunakannya hingga saat ini. Sekalipun tidak ada penelitian yang jelas tentang khasiat bunga mawar untuk meredakan penyakit. Terutama penyakit batuk akut atau radang tenggorokan. Jika penasaran tidak ada salahnya untuk mencoba. Namun jangan kecewa jika munhkin khasiatnya tidak seperti yang dikira sebelumnya.

Demikian beberapa pilihan obat tradisional batuk akut yang mudah dicari. Dengan memilih obat herbal maupun yang alami, maka batuk sampai mata merah dapat cepat disembuhkan tanpa efek samping yang berat. Lain halnya dengan obat kimia yang biasanya mengandung banyak efek samping berbahaya. Sehingga sekalipun tingkat kesembuhannya sama, namun resikonya bisa jadi berbeda.

, , ,
Oleh :
Kategori : Obat Obatan